Suster-suster Notre Dame…Diutus untuk menjelmakan kasih Allah kita yang mahabaik dan penyelenggara

Suster Maria Prudentia   

Suster Maria Prudentia                      ND 4711                        PDF Download

Gertrud Denter

Provinsi Maria Regina, Coesfeld/Jerman

Tanggal dan Tempat Lahir:           18 Mei 1921        Freusburg/Sieg, Jerman
Tanggal dan Tempat Profesi:        13 April 1955      Mülhausen
Tanggal dan Tempat Meninggal: 02 Juni 2020     Mülhausen, Haus Salus
Tanggal dan Tempat Makam:       08 Juni 2020     Mülhausen, Makam Biara

Suster Maria Prudentia adalah anak ketujuh dari sembilan bersaudara yang lahir dari Franz dan Emilie Denter. Bersama saudara-saudaranya, dia tumbuh di sebuah desa kecil di kaki Westerwald. Dia menulis, “Orang tua saya miskin, ayah saya bekerja sebagai penambang batubara dan selain itu keluarga memiliki tanah pertanian kecil.” Ketika Gertrud berusia 7 tahun, ayahnya meninggal karena penyakit akibat pekerjaannya sehingga keluarganya membutuhkan setiap tangan anak-anak untuk bertahan hidup. Gertrud bersekolah di sekolah dasar dan menengah setempat. Karena dia sangat berbakat, dia menerima beasiswa di sekolah menengah swasta untuk anak perempuan di mana dia memperoleh sertifikat sekolah menengah. Pendidikan sekolah lanjutan tidak dimungkinkan karena situasi keluarga dan situasi politik. Keluarga tidak mampu membayar biaya sekolah dan biaya perjalanan. Gertrud menyelesaikan pelatihan sebagai asisten apoteker dan bekerja di apotek sampai dia masuk biara.

Terlepas dari perang dan gerakan sosialisme nasional, ia aktif dalam gerakan pemuda Katolik terlarang dan aktif di gereja. Di Engers, ia mengenal Suster-suster Notre Dame dan keinginannya untuk masuk ke Kongregasi kami terus bertumbuh. Namun, hanya pada usia 30 tahun dia dapat mewujudkan keinginannya, setelah saudara-saudaranya mampu mencari nafkah dan menghidupi keluarga.

Pada 12 Mei 1952, ia memulai formasi religiusnya di pusat provinsi yang saat itu di Mülhausen. Pimpinannya dengan cepat mengenali keterampilan bisnisnya dan minatnya dalam administrasi, yang dikombinasikan dengan kedewasaan dan keramahan terhadap orang lain. Selain pekerjaan administrasi di berbagai rumah cabang, ia terus memperluas pengetahuannya dengan banyak membaca dan dengan menerima saran dan bantuan profesional. Dengan cara ini ia memperoleh pengetahuan ekonomi yang komprehensif tanpa studi apa pun. Selain pelayanannya di bidang administrasi, ia adalah piko di Haus Maria Helferin di Nettetal-Leuth selama sepuluh tahun.

Dari 1981 hingga 2001, ia adalah bendahara provinsi dan melakukan urusan ekonomi Provinsi Maria Regina Mülhausen dengan sangat hati-hati, kompeten, dan ramah. Dia selalu berhati-hati untuk memastikan kesejahteraan para suster dan untuk memajukan pelayanan yang dipercayakan kepada Kongregasi. Proyek dan renovasi konstruksi yang berani tetapi juga penutupan dan serah terima rumah kepada organisasi lain karena berkurangnya panggilan dan penuaan Suster menandai pekerjaannya sehari-hari. Dia mencari nasihat dan bantuan dari para ekonom yang kompeten dan mempromosikan pembentukan rekan-rekan dan karyawannya yang berkelanjutan sehingga dia mendapat dukungan dari tim yang terlatih. Dia sendiri adalah guru yang baik. Dari 1992 – 2002, ia adalah anggota kepemimpinan provinsi, di mana ia dapat menyumbangkan pengetahuannya yang baik tentang kemanusiaan dan pengalamannya dalam urusan administrasi.

Sr. M. Prudentia adalah pendoa, penuh kasih, siap membantu, dan lucu. Dia mendapatkan kekuatan untuk pekerjaan perencanaan dan keputusannya dari percakapannya yang khususk dengan Tuhan dan dari kehidupan di komunitas yang ia cintai dan secara aktif ia bangun. Kami ingat dia secara khusus dalam pertunjukan-pertunjukan yang ia tampilkan kepada komunitas.

Di usia 90, ia memutuskan untuk pindah ke Haus Salus. Dia dengan cepat menyesuaikan diri dan berterima kasih atas setiap bantuan. Sekarang dia punya banyak waktu santai dan menikmati alam. Seorang suster dengan setia membawanya setiap hari untuk berkendara di taman dengan kursi rodanya. Dia memiliki kontak dekat dengan keluarganya dan senang dengan kunjungan, menerima telepon dan surat-surat. Selama bulan-bulan terakhir, kekuatan fisiknya menurun, tetapi dengan kemauan yang kuat dia berhasil merayakan Yubile besinya dengan gembira pada hari Senin Paskah dan juga ulang tahunnya yang ke-99. Pada sore hari 2 Juni 2020, Allah memanggil administratornya yang setia untuk memberikan sukacita abadi setelah hidup yang panjang dan penuh dedikasi. Kita akan mengingat Sr. M. Prudentia dengan penuh syukur, berharap dia akan menjadi perantara bagi kita di Surga.

More from snd1.org