Suster Maria Raphael ND 7690 PDF Download
Heeyoung YOON
Provinsi Regina Pacis, Incheon, Korea Selatan
Tanggal dan Tempat Lahir: 23 Oktober, 1975 Seoul
Tanggal dan Tempat Profesi: 22 Agustus, 2008 Incheon
Tanggal dan Tempat Meninggal: 14 Desember, 2020 Seoul
Tanggal dan Tempat Pemakaman: 16 Desember, 2020 Yangju
Setiap orang yang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya setiap hari dan mengikut Aku”(Yoh 21:22, Luk 9:23).
Suster Maria Raphael lahir sebagai anak pertama dari Ihee Yoon dan Mira Park, diikuti oleh dua bersaudara. Dia adalah putri yang dapat diandalkan bagi orang tuanya dan selalu seperti teman baik bagi saudara laki-lakinya. Sebelum masuk menjadi Suster Notre Dame, ia aktif terlibat di parokinya sebagai katekis bagi mereka yang tertarik pada Katolik, pemimpin kelompok Alkitab kaum muda dewasa, dan ketua Asosiasi Pemuda, menunjukkan kepemimpinan yang kuat. Karena tertarik pada panggilan religius, dia mencari sebuah kongregasi dan menemukan SND dan bergabung dengannya.
Setelah profesi pertamanya, Sr. Maria Raphael dikirim ke paroki Mok 5-dong untuk pekerjaan pastoral di mana dia membawa kebaikan Tuhan dan penuh vitalitas kepada rekan-rekan sepelayanan serta umat paroki. Pada saat itu Tim Riset Katekese Notre Dame diluncurkan di rumah provinsi untuk membuat bahan persiapan Komuni Pertama kita sendiri. Sebagai anggota tim, dia memberikan kontribusi praktis dan konkret untuk proyek tersebut berdasarkan pengalamannya waktu mengajar kelas Komuni Pertama di paroki. Dalam persiapan untuk profesi terakhirnya, dia membantu suster yang bertanggung jawab atas sebuah wisma untuk anak-anak dari keluarga retak, melayani di sana selama enam bulan dan merawat anak-anak dengan penuh kasih. Kemudian dia suka membagikan pengalaman ini.
Setelah profesi kekal, ia ikut serta dalam program bahasa di Roma selama setahun, di mana dia belajar bahasa Inggris dan merasakan komunitas internasional kami. Keceriaan dan humornya yang unik membawa suasana yang hidup ke komunitas rumah induk dan membuatnya disayang oleh para suster.
Sekembalinya ke Korea, dia berdedikasi penuh pada pelayanannya di Tim Riset Katekese selama enam tahun. Di setiap program katekese, dia memberikan ceramah yang antusias dengan selera humor dan keterampilan mengajarnya yang sangat baik. Dia sering memberi tahu suster-suster lain tentang kegembiraan dan rasa penghargaannya dalam menyampaikan pesan kebaikan Tuhan dengan menggunakan bahan ajar kami sendiri. Kebutuhan akan teologi yang mendalam untuk pekerjaannya mendorongnya untuk belajar agama dan akhirnya menerima gelar master di Universitas Katolik.
Suster Maria Raphael berpikiran luas, selalu terbuka, dan bersemangat untuk mendukung orang lain. Banyak yang mencintainya dan mengandalkannya dengan rasa tanggung jawab yang tulus, kemampuan empati, dan sikap positifnya.
Pada pagi hari tanggal 14 Desember, ia ditemukan terbaring di kamar tidurnya, sudah meninggal karena infark jantung akut. Kami sangat terkejut dan sedih hati karena kehilangan suster yang dengan murah hati membagikan banyak karunia dari Tuhan dan membawa kasih serta vitalitas kepada sesamanya. Semoga dia berada dalam damai abadi!!!