Suster-suster Notre Dame…Diutus untuk menjelmakan kasih Allah kita yang mahabaik dan penyelenggara

Suster Mary Elisbeth

Suster Mary Elisbeth          ND 4587                    PDF Download
Donna June Ruffing

Provinsi Maria Imakulata, Toledo, Ohio, AS

Tanggal dan Tempat Lahir:         15 June, 1934          Norwalk, Ohio
Tanggal dan Tempat Profesi:       17 Agustus, 1954      Toledo, Ohio
Tanggal dan Tempat Kematian:      21 September, 2016   Toledo, Ohio
Tanggal dan Tempat Ibadat:       21 September, 2016    Whitehouse, Ohio
Tanggal dan Tempat Pemakaman:    24 September, 2016    Makam Kebangkitan, Toledo, OH

elisbethSetelah lama menderita sakit Suster Mary Elisbeth Ruffing diterima ke dalam pelukan Allah yang penuh kasih pada pagi hari 21 September. Lahir sebagai anak sulung dari delapan bersaudara, Donna June telah belajar sejak muda bagaimana hidup berbagi dan merawat orang lain dengan kasih sayang. Kemudian dalam tahap hidup berikutnya, kebajikan ini tentunya membuat dia lebih mudah dalam menghayati hidup berkomunitas. Mereka yang kenal baik dengan Donna tahu bahwa ia seorang bertanggungjawab, dapat dipercaya karena memiliki integritas dan kreatifitas.

Setelah karir mengajar Suster Mary Elisbeth di beberapa sekolah menengah, ia berkarya sebagai anggota Asosiasi Pastoral dan tugas ini sangat disenanginya sebagaimana ia berkarya di sekolah. Dalam melaksanakan kedua karya ini, ia sangat dihargai karena kelembutan dan empatinya.

Cara bertindaknya sangat halus dan kadang-kadang tampak agak eksentrik, itulah karakteristik dirinya untuk berkomunikasi dengan orang lain.

Cinta Suster Mary Elisbeth dan keindahan kata-katanya menembus dinding-dinding ruang kelas. Para suster, keluarga, teman, orang-orang yang ia layani juga mengalami hal itu. Dia juga terampil dalam menulis parodi untuk melodi yang mudah dilagukan.

Dia memiliki kasih sayang yang mendalam akan riwayat pendirian kongregasi kita. Dia pernah tinggal di Roma selama dua tahun untuk membantu menulis beberapa buku tentang sejarah kongregasi kita.

Dalam tahun-tahun terakhir hidup Sr. Mary Elisabeth ditandai dengan penderitaan karena sakitnya. Meski fisiknya tidak dapat berbuat banyak dan kehilangan memori, ia tidak pernah kehilangan kelemahlebutan dan rasa humornya.

Salah satu nyanyian yang digubahnya berjudul, “Mary, Virgin of Beginning.” Sekarang Bunda Maria mengawal Suster Elisabeth menapaki jalan baru ke surga, dimana bersama dengan Trinitas Maha Kudus hidup untuk selamanya. Semoga ia menjadi perantara kita.

More from snd1.org