5 Mei adalah hari bazar tahunan di Provinsi Regina Pacis, Incheon. Bazar Azalea yang baru saja merayakan hari jadinya yang ke 29 tahun ini, mulai tahun 1986 untuk mendanai Pusat pendidikan untuk penyandang cacat, yang sekarang namanya Pusat Rehabalitasi Notre Dame. Mei adalah bulan ketika bunga azalea berkembang penuh di rumah provinsi dan di Gunung Gyeyang di belakang provinsialat, sehingga bazar itu dinamakan bazar Azalea.
Di bazar, para suster menjual hasil karya mereka: kerajinan tangan, lilin yang diukir dan kuliner serta aneka barang, seperti pakaian dan berbagai aksesoris. Hari itu juga merupakan peristiwa bahagia, di mana para suster, mitra SND, rekan-rekan kerja, sanak keluarga dan kenalan saling berjumpa dan berbagi pengalaman. Kegiatan ini sudah berjalan selama 30 tahun, dan banyak voluntir lama juga hadir dan memberikan usulan-usulan baru untuk bazar berikut dimana mereka menantikannya dengan senang dan ikut menyiapkannya.
Karena hari itu adalah hari Ana-anak, hari libur nasional, maka kami menyiapkan stand bazar dan acara untuk anak-anak sehingga orang tua mereka hadir untuk bergembira bersama. Selain itu, karena hari libur, para tetangga dan pendaki gunung Gyeyang singgah di halaman provinsialat untuk menikamti bazar di sana.
Hasil kolekte Misa hari itu yang diselenggarakan di taman pinus biara dikirim ke tempat-tempat yang membutuhkan atau untuk karya kerasulan. Kolekte tahun ini disumbangkan kepada korban gempa di Nepa dan juga untuk Wisma Persaudaraan Notre Dame dan pengembangan Sekolah Bakmun yang dikelola oleh para Suster.
Bazar ND Azelea adalah tempat perjumpaan yang baik dengan orang-orang baik dan di musim yang baik.