Suster-suster Notre Dame…Diutus untuk menjelmakan kasih Allah kita yang mahabaik dan penyelenggara

Suster dari USA mengundurkan diri dari kompetisi matematika

Suster dari California, USA mengundurkan diri dari kompetisi matematika sesudah hampir 30 tahun  mengikutinya

Josanne_w400Suster Mary Josanne Furey mengandalkan diri pada apa yang disebutnya “renungan kreatif” untuk membantunya memunculkan soal-soal asli matematika di ajang  Kompetisi Matematis Amerika (AMC) setiap tahun sejak tahun 1985.

AMC adalah seri tes matematika yang menantang bagi siswa kelas enam sampai duabelas, yang diadakan oleh Mathematical Association of America (MAA). Setiap tahun ada lebih dari 350.000 siswa-siswi  dari sekitar 6.000 sekolah yang ikut serta dalam kontes ini, berdasarkan data dari website MAA.  Siswa-siswa dengan angka tertinggi berusaha keras ke Olimpiade Matematika Amerika (United States of America Mathematical Olympiad). Dari sana, siswa-siswa diundang  ikut serta di dalam kompetisi internasional.

Suster Mary Josanne mulai mengajar di Sekolah La Reina High,Thousand Oaks pada tahun 1966 dan menjabat kepala sekolah di sana dari tahun 1970 hingga 1983. Pada waktu itu beliau memulai kompetisi matematikanya sendiri untuk siswa-siswa kelas 7 dan 8. Kemudian pada tahun 1984, beliau pindah ke SMA Santo Bonaventure di Ventura dan juga menerapkan kompetisi di sana. Ketika mengajar di sana, AMC meminta beliau membantu membuat soal-soal ujian mereka yang pertama untuk siswa-siswa kelas 7 dan 8, yang diberikan pada tahun 1985.

Beliau bergabung di dalam tim 15 ahli matematika yang berkumpul setahun sekali untuk menyusun bersama 25 pertanyaan, dan menguji waktunya.  Tes tersebut murni untuk kompetisi ekstra kurikuler, bukan untuk tingkat nilai, dan yang dipelajari para siswa dalam tahun itu adalah sasaran untuk test.

“ Masalahnya tidak sederhana,” kata Sr. Mary Josanne, “Saya harus menciptakan kondisi untuk membuat soal-soal itu sulit.”

Suster Mary Josanne sekarang berusia 89 tahun, dan telah merayakan jubileumnya yang ke 65 dalam musim panas yang lalu. Tugas terakhirnya untuk AMC adalah meninjau kembali pertanyaan-pertanyaan yang akan dipergunakan pada tes bulan November tahun  ini.

“Ketika kita keluar dari lapangan dalam jangka waktu yang begitu lama, renungan kreatif tidak membantu,” kata beliau. “Tetapi itulah suatu pengalaman yang menakjubkan.”

More from snd1.org

Kategorien

Missionen

kürzliche Posts