Bersama AS Toledo Pusat Pemukiman Pengungsi dan SND Toledo

Para pengungsi itu meninggalkan sebuah kehidupan menuju ke kehidupan lain. Mereka dating Syria dan tempat-tempat lain ke Toledo dan membutuhkan bantuan mengintegrasikan diri ke budaya Amerika, belajar Inggris, mendapatkan sim mengemudi, membuka buku bank dan masih banyak lagi.

Sr. Julia Marie Hutchison mendengar tentang Bersama AS Toledo ketika National Public Radio (NPR) mewawancarai Corine DeHabey. “Saya bertekad untuk menemui wanita luar biasa ini (Corine) dan belajar lebih lanjut. Ini adalah satu-satunya lembaga pemukiman pengungsi di Toledo yang disetujui oleh Departemen Luar Negeri AS.,” kata Sr. Julia Marie. “Sekarang saya voluntir, mengajar Inggris kepada para pengungsi Syria. Mereka ingin sekali belajar Inggris dan mereka murid yang baik. Para suami istri bersama belajar dan ada yang membawa anak-anak mereka,” tambah Sr. Julia Marie.

Sr. Julia Marie poses with US Together Toledo staff members.

Sr. Julia Marie berpose dengan anggota staff Bersama AS Toledo.

Menurut Sr. Julia Marie, Corine mempunyai tim, perja paruh waktu dan voluntir. “Sebagai direktur dan satu-satunya pekerja penuh waktu, ia dapat menjalankan aneka program dan kantor yang sangat sibuk dengan hati keibuan dan kompeten sebagai seorang eksekutif,” kata Sr. Julia Marie.

“Kami bangga dengan apa yang kami kerjakan dan sebagian besar keluarga-keluarga ini dapat menyesuaikan diri dengan baik di komunitas kami ini. Pengenalan budaya SANGAT penting. Pemerintah AS menuntut kami untuk mengajar mereka 12 topik dalam waktu 3 bulan, yaitu misalnya tentang transportasi, hokum, keamanan, pengobatan, kesehatan dan perumahan,” kata Corine. “Staf kami juga membantu klien untuk melanjutkan perdagangan atau profesi mereka. Para klien ini menghadapi banyak hambatan namun mereka mendapatkan pekerjaan dan menccapai sukses,” demikian penjelasan Corine.

“Kami mencintai Sr. Julia, ia adalah berkat bagi kami. Kami kehilangan di ajika ia tak muncul. Dia bagaikan ibu yang memelihara dan penuh belas kasih dan ia melayani seperti Yesus,” lanjut Corine menegaskan.

SND membutuhkan tempat menyimpan perabot, pakaian dan barang-barang rumah tangga di dalam bekas gedung music sehingga para pengungsi ini dapat mengatur rumah tangga mereka.


Sr. Julia Marie mengajar Inggris kepada pasangan Syria yang baru saja pindah ke Toledo dan mencari bantuan dari Bersama AS, Toledo.