Suster Mary Josanne

Suster Mary Josanne            ND  4337            PDF Download
Dorothy Ann FUREY

Rosa Mystica Province, California

Tanggal & Tempat Kelahiran:     8 Februari, 1925      Toledo, Ohio
Tanggal & Tempat Profesi:         16 Agustus, 1948    Cleveland, Ohio
Tanggal & Tempat Kematian:     29 Januari, 2016     Notre Dame Center, Thousand Oaks, California

JosanneDorothy Ann Furey sulung dari empat anak yang dilahirkan oleh Teresa Tillman dan Edmond Francis Furey. Meskipun dibesarkan di Toledo, Dorothy melewatkan sebagian besar musim panasnya di dekat Houghton Lake di Michigan, berenang, berperahu, naik kuda dan menangkap kodok.

Pada tahun 1930, Dorothy didaftarkan di Our Lady of Perpetual Help School ( Sekolah Bunda Penolong Abadi)  Namun orang tua suster merasa ia membutuhkan kurikulum yang lebih menantang dan, pada tahun 1937, mereka memindahkannya ke Notre Dame Academy on Bancroft, Toledo. Selama di NDA, dan kemudian di Notre Dame College, Cleveland, waktunya penuh dengan kegiatan-kegiatan, sport, berdansa, dan di College ia bekerja di toko buku bibinya dan sebagai penerima tamu untuk Cleveland Opera. Sister Mary Josanne lulus dengan Pujian dari Notre Dame College pada bulan Juni 1945 dan masuk Kongregasi Sisters of Notre Dame  di Ansel Road pada bulan September berikutnya.

Awalnya, Sister Mary Josanne berkarya di bidang pendidikan sekolah menengah di Cleveland. Pada tahun 1960, ia dipindah ke California, dan berturut-turut mengajar di Notre Dame Academy, Los Angeles (1960-1966, 1983-1984),  La Reina High School, Thousand Oaks (1966-1983), dan St. Bonaventure High School, Ventura (1984-2006). Sebagai kepala sekolah di La Reina, Sister Mary Josanne berinisiatif menambah kelas-kelas tujuh dan delapan.

Matematika adalah salah satu bidang pelajaran yang menjadi” cinta pertama” Sister Mary Josanne. Di La Reina, Sister memulai lomba matematiknya sendiri untuk kelas 7 dan 8. Kemudian ketika ia dipindah ke Saint Bonaventure, ia juga memulai lomba dalam bidang yang sama. Tahun berikutnya, the Mathematical Association of America mengundangnya  bergabung dalam team yang terdiri atas 15 ahli matematik yang berkumpul sekali setahun dan merumuskan soal-soal matematika orisinil untuk 25 pertanyaan, menentukan tes untuk American Mathematics Competition. “Soal-soalnya tidak sederhana, “ demikian kata Sister Mary Josanne, “Saya harus menciptakan keadaan untuk membuat soal-soalnya sulit.”

“Cinta” Sister Mary Josanne yang lain adalah the Fighting Irish of Notre Dame, sesuatu yang diperolehnya di dalam masa kanak-kanaknya. Dalam musim sepak bola, anak-anak di Our Lady of Perpetual Help School menyanyikan Victory March dan mendengarkan rekaman pidato terkenal Knute  Rockne  setiap pagi sebelum pelajaran dan dihadiahi sebatang permen setiap kali teamnya menang.

Sister Mary Josanne menggambarkan dirinya sebagai “seorang pribadi komunitas.” Seperti yang diakuinya: “Pada dasarnya saya bukan pribadi yang kesepian…..Saya tidak bermasalah dalam berteman.” Perayaan 100 tahun Kongregasi di Cleveland (1950) dan peringatan satu setengah abad di California (2000) bersama-sama dengan partisipasinya  dalam Kapitel Umum 1974, juga kunjungan-kunjungan ke Toledo dan Florida, merupakanm kesempatan untuk membaharui relasi-relasi penting dengan keluarga dan kenalan-kenalannya terutama dengan para suster kelompok masuk biaranya yang tetap dekat sepanjang kehidupan religiusnya.

Pada tahun 2007 Sister Mary Josanne bergabung dalam komunitas Notre Dame Center dan masih aktif membantu di Finance and Development Offices, juga mengerjakan teka-teki menyusun potongan-potongan gambar, menikmati misteri yang baik, dan menyoraki sebagai dukungan team sepak bola St. Bonaventure, the Seraphs. Sister dengan tenang dan damai pulang ke rumah Allah pada hari Jumat, 30 Januari, 2016, tepat dua minggu sebelum hari ualng tahunnya yang ke 91.